Enter your keyword

PARA KEPALA SEKOLAH SMA/SMK NEGERI KABUPATEN SUMENEP KUNJUNGI INSTITUT TEKNOLOGI BANDUNG

PARA KEPALA SEKOLAH SMA/SMK NEGERI KABUPATEN SUMENEP KUNJUNGI INSTITUT TEKNOLOGI BANDUNG

Pada hari Jum?at tanggal 14 Mei 2010 para kepala sekolah SMA dan SMK Negeri Kabupaten Sumenep mengunjungi Institut Teknologi Bandung. Pertama-tama yang dikunjungi rombongan tamu ini Perpustakaan Pusat ITB dan diterima di Ruang American Corner oleh Drs. Mahmudin, SIP selaku Kepala Perpustakaan Pusat ITB dan Drs. Budi Mulyadi dari Staf Wakil Rektor Bidang Komunikasi dan Kesekretariatan.

Rombongan yang terdiri dari 19 orang ini dipimpin oleh Bapak H.M. Sudirman dari Dinas Pendidikan Kabupaten Sumenep. Beliau mengatakan bahwa kunjungan ke ITB ini bertujuan untuk menambah wawasan mengenai keberadaan dan mengenal ITB secara lebih jauh.

Salah satu tamu Bambang Pudjiyono Kepala Sekolah SMA Negeri Lenteng Sumenep pada waktu diminta komentarnya oleh penulis mengatakan sangat gembira sekali setelah menerima segala paparan informasi dari Drs. Budi Mulyadi tentang keberadaan ITB, diantaranya tentang sistim penerimaan mahasiswa baru, biaya kuliah dan segala fasilitas yang diberikan ITB untuk para mahasiswanya. Begitu pula paparan mengenai unit penunjang perpustakaan dari Kepala Perpustakaan Pusat ITB. ?Mudah-mudahan untuk tahun depan para siswa SMA maupun SMK dari Kabupaten Sumenep bisa lebih banyak lagi yang lulus seleksi untuk menuntut ilmu di ITB. Informasi yang didapat dari ITB ini akan segera diinformasikan kepada para anak didik kami?, katanya.

Selanjutnya Bambang mengatakan bahwa di Kabupaten Sumenep hanya ada 11 SMA Negeri dan baru satu SMA yang sudah termasuk bertaraf SBI atau Sekolah Bertaraf Internasional dan yang 10 buah sekolah masih bertaraf SSN atau Sekolah Standar Nasional. Total seluruh sekolah SMA/SMK baik negeri maupun swasta berjumlah 46 buah sekolah.

Setelah merasa puas para tamu untuk mengunjungi seluruh pelosok sudut perpustakaan, akhirnya Bapak H.M. Sudirman selaku ketua rombomngan berpamitan untuk meninggalkan Perpustakaan Pusat ITB karena menurut beliau akan mengunjungi tempat-tempat lainnya selain ITB.(DikS)

No Comments

Post a Comment

Your email address will not be published.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

HTML Snippets Powered By : XYZScripts.com
Open chat
Ask librarian!
X