Diskusi Panel: Layanan Perpustakaan selama Pandemi
BANDUNG, lib.itb.ac.id – UPT Perpustakaan telah melaksanakan kegiatan Live @ PTAR: Berbagi Praktik Manajemen dan Layanan Perpustakaan selama Pandemi Covid-19 antara Perpustakaan UiTM Tun Abdul Razak (Malaysia), Perpustakaan Universitas Negeri Semarang (Indonesia), dan Perpustakaan Institut Teknologi Bandung, Indonesia yang dilaksanakan pada hari Jumat, 26 Juni 2020 pukul 09.00 WIB. Kegiatan dipandu oleh Moderator, Mr. Jamalludin Sulaiman (Kepala Departemen Layanan Perpustakaan UiTM) dengan format diskusi Panel yaitu bersama pembicara Ts Tuan Haji Azizi Jantan (Kepala Departemen Perpustakaan Digital UiTM); Bapak Mokhamad Zakaria Eko Handoyo (Kepala Perpustakaan UNNES); dan Dr.Eng. Yuli Setyo Indartono, Kepala Perpustakaan ITB.
Acara yang disiarkan langsung di Media Sosial Facebook dan Youtube tersebut mendapatkan sambutan yang hangat dari netizen pemerhati perpustakaan. Interaksi diskusi dan pertanyaan disampaikan melalui kolom komentar yang dijawab langsung oleh para panelis. Berikut dokumentasi selengkapnya terkait kegiatan tersebut.
Materi presentasi kegiatan tersebut dapat diunduh pada link berikut:
No Comments