Enter your keyword

Upacara Peringatan Hari Pendidikan Nasional Diadakan di Institut Teknologi Bandung

Upacara Peringatan Hari Pendidikan Nasional Diadakan di Institut Teknologi Bandung

Upacara Peringatan Hari Pendidikan Nasional Diadakan di Institut Teknologi Bandung

BANDUNG, lib.itb.ac.id  – Institut Teknologi Bandung (ITB) menggelar upacara peringatan Hari Pendidikan Nasional Republik Indonesia 2024. Acara tersebut diadakan sesuai dengan Pedoman Peringatan Hari Pendidikan Nasional Republik Indonesia 2024 yang dikeluarkan oleh Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi.

Upacara yang dilaksanakan pada hari Kamis, 2 Mei 2024, dimulai pukul 08.00 WIB di Halaman Rektorat ITB, Jl. Tamansari No. 64, Bandung. Acara ini dihadiri oleh berbagai pihak yang terkait dengan dunia pendidikan, antara lain Rektor, Para Wakil Rektor, Ketua Satuan Pengawas Internal, Ketua Satuan Penjaminan Mutu, dan para dekan fakultas/sekolah, direktur, kepala biro, kepala kantor, serta berbagai kepala unit pendukung lainnya.

Dilansir dari laman Kemdikbud, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan menetapkan tema peringatan Hari Pendidikan Nasional tahun 2024 yaitu “Bergerak Bersama, Lanjutkan Merdeka Belajar”.

Keseluruhan rangkaian acara berjalan lancar, meneguhkan komitmen ITB dalam menghasilkan inovasi dan kontribusi nyata bagi kemajuan pendidikan di Indonesia.

Semoga semangat peringatan Hari Pendidikan Nasional ini terus membara dan mewarnai langkah-langkah menuju masa depan pendidikan yang lebih baik di Tanah Air.

No Comments

Post a Comment

Your email address will not be published.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

HTML Snippets Powered By : XYZScripts.com
Open chat
Ask librarian!
X