Kepala perpustakaan ITB sebagai narasumber dalam FGD di UNIDA Bogor
Bandung, lib.itb.ac.id – Universitas Djuanda (UNIDA) Bogor melalui Direktorat Riset dan Pengabdian kepada Masyarakat (DRPM) menyelenggarakan Focus Group Discussion (FGD) pada hari Senin tanggal 4 Desember 2023.
Bapak Ena Sukmana, S.Sos. selaku Kepala UPT Perpustakaan ITB sebagai narasumber dalam FGD tersebut yang bertema “Pengembangan Model Perpustakaan Digital Online Terintegrasi (Integrated Digital Online Library – IDOL) sebagai sumber belajar Era Industri 4.0 di Perguruan Tinggi.”
Kegiatan dilaksanakan secara luring bertempat di Hotel Horison Bhuvana Ciawi yang kegiatan ini merupakan rangkaian Penelitian Terapan Unggulan (PTUPT) yang diketuai oleh Dr. Widyasari, M.Pd, beranggotakan Prof. Dr. Arita Marini, M.Ed dan Dr. Rusi Rusmiati Aliyyah, M.Pd.
Pada kegiatan tersebut, Bapak Ena Sukmana, S.Sos. memaparkan mengenai penerapan Perpustakaan Digital yang dapat diakses secara online dan sistemnya yang sudah terintegrasi antara Perpustakaan Pusat ITB dengan Perpustakaan Fakultas/Sekolah/Program Studi di lingkungan ITB.
No Comments